top of page

Apa itu Green Bean Kopi dan Manfaatnya?

Green bean kopi adalah biji kopi yang belum mengalami proses sangrai, masih dalam bentuk mentah setelah diolah dari buah ceri kopi yang matang. Kopi pada dasarnya merupakan minuman yang diseduh menggunakan bahan utama berupa biji kopi yang telah digiling atau dihaluskan.


Green Bean Kopi

Jika Anda masih asing dengan green bean kopi, dalam artikel ini, kita akan mempelajari lebih lanjut tentang pengertian green bean kopi, keunggulan dan klasifikasinya. Mari, langsung simak penjelasan selengkapnya di bawah ini!


Apa itu Green Bean Kopi?


Green bean kopi adalah biji kopi mentah yang belum mengalami proses sangrai dan umumnya berwarna hijau. Biji kopi ini dihasilkan dari buah ceri kopi yang telah matang dan mengalami pengeringan dengan metode tertentu untuk mempertahankan kandungan senyawa rasa yang optimal.


Di dunia kopi, green bean melewati serangkaian tahap sebelum sampai ke pasar dan diperoleh oleh pembeli green bean kopi. Kualitas green bean ini dinilai dari seberapa tingginya potensi untuk menghasilkan profil rasa yang diinginkan saat proses sangrai. Green beans atau yang biasa disebut biji kopi mentah memiliki warna hijau atau kehijauan, sehingga mendapatkan sebutan "green beans".



Green beans diminati oleh coffee roastery untuk diolah lebih lanjut menjadi kopi siap saji atau dijual kembali kepada konsumen. Selain itu, industri produk kesehatan juga tertarik untuk mengolahnya menjadi ekstrak sebagai bahan untuk suplemen dan produk kesehatan lainnya.


Secara umum, terdapat dua jenis green beans yang umum ditemui di pasaran, yaitu jenis arabika dan robusta. Green beans arabica biasanya memiliki bentuk lonjong, sementara green beans robusta cenderung lebih bulat.


Keunggulan Green Bean Kopi


Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, peminat green bean kopi biasanya terdiri dari pemilik kedai kopi atau pengelola sangrai kopi. Namun, melalui pemantauan yang lebih cermat, semakin banyak pecinta kopi yang mulai mencari sumber green bean kopi.


Mengapa? Tentu saja, dibandingkan dengan biji kopi yang telah disangrai, kopi green beans menawarkan fleksibilitas dalam proses sangrai. Ini memungkinkan para penggemar kopi untuk bereksperimen dan menciptakan varian kopi sesuai selera mereka. Salah satu alasan lain mengapa green beans semakin diminati adalah karena harganya yang lebih terjangkau dibanding biji kopi yang telah disangrai.


Klasifikasi Green Beans


Setiap kebun kopi, wilayah produsen, dan ketinggian lahan memiliki pengaruh signifikan terhadap bentuk dan kandungan biji kopi green bean. Variasi dalam ukuran biji kopi green bean juga memberikan petunjuk tentang klasifikasi ketinggian tempat tanamnya.


Biasanya, daerah dengan ketinggian lebih tinggi cenderung menghasilkan biji kopi yang lebih besar daripada yang ditanam di daerah dengan ketinggian lebih rendah. Setiap negara memiliki perbedaan dalam indikator klasifikasi green bean kopi.


Berikut adalah beberapa faktor yang perlu dipertimbangkan dalam klasifikasi green bean:


  1. Daerah Produsen Kopi

  2. Varietas Tanaman Kopi

  3. Ketinggian Lahan Tanam Kopi

  4. Bentuk Biji dan Warna Kopi

  5. Jumlah Biji Kopi yang Cacat

  6. Catat Biji Kopi yang Ditoleransi

  7. Densitas Biji Kopi

  8. Kualitas Cupping Kopi

  9. Pengolahan Biji Kopi

  10. Ukuran Biji Kopi


Manfaat Green Bean Kopi Untuk Kesehatan


Mengonsumsi secangkir green coffee akan memberikan pengalaman yang berbeda dari meminum kopi hitam. Rasanya lebih lembut dan memiliki nuansa yang lebih mirip dengan teh herbal daripada kopi hitam. Green coffee kaya akan asam klorogenat yaitu sebuah senyawa yang memiliki efek antioksidan dan antiinflamasi yang bermanfaat untuk kesehatan.



Proses pemanggangan mengurangi kandungan asam klorogenat dalam biji kopi hijau. Selain membantu menurunkan tekanan darah tinggi, green coffee bean juga diklaim memiliki beragam manfaat lainnya. Berikut adalah manfaat-manfaat green coffee bean yang dilansir dari halodoc:


1. Menurunkan Tekanan Darah Tinggi


Penelitian yang diterbitkan dalam Clinical and Experimental Hypertension pada tahun 2006 menyimpulkan. Bahwa kopi hijau memiliki efek signifikan dalam menurunkan tekanan darah tinggi pada 117 partisipan yang terlibat dalam penelitian tersebut. Selama periode 28 hari, partisipan mengonsumsi kopi hijau dengan dosis tertentu, yang kemudian menghasilkan penurunan tekanan darah mereka.


Efek ini diduga disebabkan oleh kandungan asam klorogenat dalam kopi hijau, yang telah terbukti mampu mengurangi kadar kortisol dalam sirkulasi darah. Proses pemanggangan biji kopi konvensional dapat mengurangi kandungan asam klorogenat tersebut. Sehingga mempengaruhi kemampuannya dalam menurunkan kadar kortisol.


Selain memperhatikan konsumsi kopi hijau, penting juga untuk menjaga pola makan dan gaya hidup yang sehat sesuai dengan kebutuhan kesehatan individual. Dengan cara ini, manfaat kopi hijau dapat dirasakan secara optimal.


2. Menurunkan kadar gula darah


Green coffee memiliki manfaat yang signifikan dalam mengatur kadar gula darah. Asam klorogenat yang terdapat dalam kopi ini dapat mengurangi penyerapan karbohidrat dalam usus, serta meningkatkan sensitivitas insulin. Hal ini menjadikannya pilihan yang cocok bagi individu yang memiliki risiko diabetes.

Untuk mendapatkan manfaat optimal, disarankan untuk mengonsumsi ekstrak kopi hijau hingga tiga kali sehari. Penelitian menunjukkan bahwa penggunaan ini dapat mengurangi risiko diabetes hingga 30 persen. Namun, konsumsi kopi hijau sebaiknya disertai dengan pola makan sehat untuk hasil yang lebih baik.


3. Menurunkan kadar kolesterol


Green coffee juga memiliki manfaat dalam mengendalikan kadar kolesterol. Walaupun penelitian pada manusia belum dilakukan secara luas. Namun studi pada hewan menunjukkan penurunan kadar kolesterol plasma dan trigliserida sebesar 40-50 persen setelah mengkonsumsi ekstrak kopi hijau.


4. Meningkatkan energi


Bagi Anda yang menjalani gaya hidup aktif, mengonsumsi green coffee dapat menjadi pilihan yang baik. Kandungan kafein dalam kopi hijau membantu meningkatkan tingkat energi. Tidak hanya itu, asam klorogenat yang terdapat dalam kopi hijau juga dapat meningkatkan fungsi kognitif, sehingga kinerja menjadi lebih optimal.


5. Mencegah efek radikal bebas


Manfaat green coffee juga termasuk dalam mencegah dampak negatif dari radikal bebas pada tubuh. Radikal bebas dapat dihasilkan oleh berbagai faktor seperti paparan sinar matahari, radiasi, asap rokok, asap kendaraan, serta makanan dan minuman sehari-hari. Paparan yang berlebihan terhadap radikal bebas dapat menyebabkan kerusakan pada sel-sel tubuh.


Kerusakan sel-sel tubuh ini dapat menjadi pemicu berbagai penyakit, termasuk kardiovaskular, penuaan dini, kanker, hipertensi, dan lain-lain. Namun, green coffee dengan kandungan antioksidan tinggi dapat melawan radikal bebas dan menjaga kesehatan sel-sel tubuh dari kerusakan yang mungkin terjadi.


6. Meningkatkan suasana hati


Seperti halnya kopi biasa, green coffee juga memiliki manfaat yang dapat meningkatkan suasana hati. Hal ini disebabkan oleh kandungan kafein dalam green coffee yang meningkatkan produksi dopamin dalam tubuh. Dopamin adalah salah satu hormon yang dapat meningkatkan perasaan bahagia. Namun, penting untuk memperhatikan jumlah konsumsi kopi ini agar tidak berlebihan.


7. Menjaga kesehatan hati


Green coffee memiliki manfaat tambahan dalam menjaga kesehatan hati dengan cara alami mendetoksifikasi organ ini. Kandungan dalam kopi hijau mampu membantu menghilangkan racun, kelebihan kolesterol, serta lemak yang tidak dibutuhkan dari hati. Dengan hati yang sehat, organ ini dapat berfungsi secara optimal, yang berkontribusi pada kesehatan tubuh secara keseluruhan.


8. Meningkatkan kesehatan otak


Green coffee kaya akan antioksidan yang sangat bermanfaat untuk memelihara kesehatan otak. Peningkatan kesehatan otak dapat membantu dalam mencegah berbagai gangguan kesehatan seperti Alzheimer dan demensia, menjaga fungsi otak optimal dalam jangka panjang.


9. Mencegah kanker


Kopi hijau mengandung asam klorogenat, yang memiliki sifat antioksidan, sehingga mampu menjaga kesehatan sel dan jaringan dalam tubuh. Dengan memenuhi kebutuhan antioksidan, ini membantu mencegah perkembangan sel-sel abnormal yang dapat meningkatkan risiko penyakit kanker.


10. Mengurangi risiko penyakit kronis


Kandungan asam klorogenat dalam green coffee juga membantu mengurangi risiko penyakit kronis. Contohnya, diabetes dan penyakit jantung. Selain mengonsumsi kopi ini, gaya hidup yang sehat juga dapat membantu mencegah penyakit kronis.


Nah itulah penjelasan terkait green bean kopi secara lengkap. Jika Anda adalah seorang pebisnis kopi dan membutuhkan supplier biji kopi yang menyediakan raw green beans berkualitas, maka Bumi Boga Laksmi adalah pilihan yang tepat.


Bumi Boga Laksmi adalah supplier kopi dan pabrik kopi yang menyediakan berbagai produk kopi termasuk raw green beans. Sebagai pabrik kopi yang telah memperoleh sertifikasi ISO 22000, kami berkomitmen untuk menyediakan produk kopi yang berkualitas tinggi dan aman.


Dengan kapasitas produksi harian sebesar 17 ton biji kopi sangrai berkualitas, kami menyediakan berbagai varian biji kopi Arabika dan Robusta yang disangrai, kopi dalam kemasan drip bag, serta raw green beans. Kami juga menawarkan layanan OEM/Jasa Maklon untuk produk kopi bubuk, kopi instan 2-in-1 dan 3-in-1, serta biji kopi panggang untuk hotel, restoran dan coffee shop.

Comments


bottom of page